Antarmuka pemrograman aplikasi

Antarmuka pemrograman aplikasi (Inggris: application programming interface disingkat API) adalah penerjemah komunikasi antara klien dengan server untuk menyederhanakan implementasi dan perbaikan software.

Bisa diartikan juga sebagai sekumpulan perintah, fungsi, serta protokol yang dapat digunakan oleh programmer saat membangun perangkat lunak untuk sistem operasi tertentu. API memungkinkan programmer untuk menggunakan fungsi standar untuk berinteraksi dengan sistem operasi.

Penjelasan rinci

API dapat menjelaskan cara sebuah tugas (task) tertentu dilakukan. Dalam pemrograman prosedural seperti bahasa C, aksi biasanya dilakukan dengan media pemanggilan fungsi. Karena itu, API biasanya menyertakan penjelasan dari fungsi/rutin yang disediakannya.

Baru-baru ini, istilah ini sering digunakan untuk merujuk hubungan antara klien dengan server. Klien akan membuat request dalam format tertentu, permintaan tersebut akan diterima oleh server lalu diterjemahkan dalam bentuk yang diminta oleh Klien.