Dewa dunia bawah Yunani
Dewa-Dewi Yunani |
---|
Titan dan Dewa-Dewi Olimpus |
Dewa Lainnya |
Dewa-Dewi Olimpus |
Dewa dunia bawah Yunani adalah dewa-dewa dalam mitologi Yunani yang tinggal atau bertugas di dunia bawah. Pemimpinnya adalah Hades yang didampingi oleh istrinya, Persefone.
- Hades adalah pemimpin di dunia bawah.
- Persefone, istri Hades.
- Hekate adalah dewi ilmu sihir dan merupakan teman Persefon.
- Stix adalah dewi sungai di dunia bawah.
- Ploutos adalah dewa kekayaan.
- Thanatos adalah dewa kematian.
- Hipnos adalah dewa yang menguasai tidur.
- Morfeus adalah dewa mimpi yang ahli mengubah wujud menjadi manusia.
- Fobetor adalah dewa mimpi yang ahli mengubah wujud menjadi binatang.
- Fantasos adalah dewa mimpi yang ahli mengubah wujud menjadi objek alam.
- Kharon, bertugas membawa roh orang mati menyeberangi sungai Styx.
- Para Erinya adalah tiga dewi yang bertugas menghukum orang-orang yang membunuh keluarganya sendiri.
- Tiga hakim dunia bawah adalah tiga orang manusia yang setelah mati menjadi abadi dan bertugas menghakimi roh orang mati. mereka adalah Minos, Rhadamanthus, dan Aiakos
- Ker adalah dewa dari kematian yang kejam.
- Moros adalah dewa malapetaka.
Lihat pula
Pranala luar
- (Inggris) Timeless Myths: Underworld
- (Inggris) Theoi: Underworld Gods