John Wooden

John wooden
Purdue
PosisiGuard
LigaNational Collegiate Athletic Association
Informasi pribadi
Lahir14 Oktober 1910
Hall, Indiana
Meninggal4 Juni 2010(2010-06-04) (umur 99)
Los Angeles California
KebangsaanAmerika Serikat
Tinggi5 ft 10 in (1,78 m)
Prestasi dan pencapaian karier
  • Sebagai pemain :
  • Helms and Premo-Porretta National championships (1932)
  • Sebagai pelatih :
  • 10× NCAA Division I Tournament (1964, 1965, 1967–1973, 1975)
  • 12× NCAA Regional – Final Four (1962, 1964, 1965, 1967–1975)

John Robert Wooden (14 Oktober 1910 – 4 Juni 2010) adalah seorang pemain bola basket Amerika Serikat dan pelatih kepala di Universitas California di Los Angeles. Dijuluki "Wizard of Westwood,". Ia memenangkan sepuluh kejuaraan nasional NCAA dalam periode 12 tahun sebagai pelatih kepala di UCLA, termasuk rekor tujuh berturut-turut. Tidak ada tim lain yang memenangkan lebih dari empat berurutan di basket perguruan tinggi divisi 1 pria atau wanita. Tim Connecticut wanita divisi 1 menempati posisi kedua setelah tim UCLA putra dengan empat berturut-turut. Dalam periode ini, timnya memenangkan pertandingan bola basket putra NCAA 88 pertandingan berturut-turut. Wooden dinamai pelatih nasional terbaik enam kali. Dia juga memenangkan Helms National Championships (yang diputuskan oleh jajak pendapat) di Purdue sebagai pemain 1931-1932 untuk total 11 gelar nasional, sebuah prestasi yang hanya disamai dengan Geno Auriemma bola basket wanita NCAA.

Sebagai seorang Guard bertinggi badan 5'10 " (178 cm), Wooden merupakan pemain pertama yang dinamai Basketball All-American sebanyak tiga kali, dan pada tahun 1932 tim Purdue dimana Ia bermain sebagai pemain senior adalah secara retroaktif diakui sebagai juara turnamen nasional pra - NCCA oleh Helms Athletic Foundation dan Premo-Porretta Power Poll. Wooden dilantik menjadi anggota Basketball Hall of Fame sebagai seorang pemain (1960) dan sebagai pelatih (1973), orang pertama yang pernah diabadikan dalam kedua kategori. Lenny wilkens, Bill Sharman dan Tommy heinsohn adalah pemain basket lain yang hanya mencapainya sejak dilaksanakan penghormatan yang sama.

Catatan kaki