Kawah tubrukan

Kawah tabrakan di Bulan.
Kawah tabrakan di Arizona.

Kawah tumbukan atau kawah tabrakan adalah struktur geologi yang terbentuk ketika sisa-sisa objek meteor besar, yang disebut "bolide", menabrak planet atau satelit alaminya, terutama Bumi. Objek-objek tersebut berasal dari meteoroid, asteroid, dan komet di luar angkasa. Tata surya telah diterjang beberapa kali oleh meteor sepanjang masa. Permukaan Bulan, Mars, dan Merkurius, yang proses-proses geologinya sudah berhenti jutaan tahun lalu, penuh dengan bekas tabrakan ini. Bumi mengalami tabrakan lebih hebat dan sering daripada Bulan tetapi kawah-kawah tersebut secara terus-menerus terkikis oleh erosi, perubahan struktur bumi, aktivitas gunung berapi dan aktivitas tektonik. Ada sekitar 120 kawah tabrakan benda luar angkasa di bumi yang telah diketahui. Sebagian besar berada di Amerika Utara, Eropa, dan Australia karena di sana sebagian besar pengamatan dilakukan. Pesawat luar angkasa yang mengorbit Bumi telah membantu mengidentifikasi struktur di tempat-tempat yang sulit untuk didatangi.

Kawah meteor di Arizona (juga dikenal dengan Barringten Crater) adalah kawah tabrakan benda luar angkasa yang pertama kali diidentifikasi. Kawah ini pertama kali ditemukan pada tahun 1920 yang menemukan bagian-bagian dari meteor penabrak di dalam kawah tersebut. Beberapa kawah yang relatif kecil juga ditemukan memiliki bagian-bagian pecahan benda penabraknya.

Berikut adalah daftar kawah tabrakan dengan diameter lebih dari 25 km.

Daftar kawah tabrakan dengan diameter > 25 km
No. Nama Lokasi Diameter (km) Umur (Ma) Bujur Lintang Terlihat dari permukaan
1 Vredefort Afrika Selatan 300 2019-2027 27.5 -27.0 ya
2 Sudbury Ontario,Kanada 250 1847-1853 -81.18. 46.60 ya
3 Chucxulub Yucatan, Meksiko 180 64.93-65.03 -89.50 21.33 tidak
4 Manicouagan Quebec,Kanada 100 213-215 -68.70 51.38 ya
5 Popigai Rusia 100 30-40 111.67 71.67 tidak
6 Acraman Australia Selatan 90 450 135.45 -32.02 ya
7 Chesapeake Bay Virginia, Amerika Serikat 85 34.9-36.1 -76.02 37.28 tidak
8 Puchezh-Katunki Rusia 80 172-178 43.58 57.10 tidak
9 Morokweng Afrika Selatan 70 144.2-145.8 23.53 -26.47 tidak
10 Kara Rusia 65 70-76 65.00 69.20 tidak
11 Beaverhead Montana, Amerika Serikat 60 550-650 -113.00 44.60 ya
12 Tookoonooka Queensland, Australia 55 123-133 142.83 -27.12 tidak
13 Charlevoix Quebec, Kanada 54 342-372 -70.30 47.53 ya
14 Kara-Kul Tajikistan 52 5 73.45 39.02 ya
15 Siljan Swedia 52 366.9-369.1 14.87 61.03 ya
16 Montagnais Nova Scotia, Kanada 45 49.74-51.26 -64.22 42.88 tidak
17 Araguainha Dome Brasil 40 241.5-253.5 -52.98 -16.78 ya
18 Mjølnir Norwegia 40 123-163 29.67 73.80 tidak
19 Saint Martin Manitoba, Kanada 40 188-252 -98.53 51.78 ya
20 Carswell Saskatchewan, Kanada 39 105-125 -109.50 58.45 ya
21 Clearwater West Quebec, Kanada 36 270-310 -74.50 56.22 ya
22 Manson Iowa, Amerika Serikat 35 73.50-74.1 -94.55 42.58 tidak
23 Azuara Spanyol 30 35-45 -0.92 41.17 ya
24 Shoemaker Australia Barat 30 1625-1635 120.88 -25.87 ya
25 Slate Islands Ontario, Kanada 30 400-500 -87.00 48.67 ya
26 Mistastin NwfndlndLabrador, Kanada 28 34-42 -63.30 55.88 ya
27 Clearwater East Quebec, Kanada 26 270-310 -74.12 56.08 ya

Keterangan: Umur dalam juta tahun.

Lihat pula

Pranala luar