Tambahan-tambahan pada Kitab Daniel
Bagian dari Alkitab Kristen | |||||
Perjanjian Lama | |||||
---|---|---|---|---|---|
|
|||||
Tambahan-tambahan pada Kitab Daniel (disingkat Tambahan Daniel; akronim T. Dan.) adalah tiga bab (pasal) tambahan yang tidak ada pada Kitab Daniel dalam naskah sumber Ibrani/Aram muncul dan tersebar-sebar pada Kitab Daniel dalam Septuaginta (Alkitab kuno terjemahan bahasa Yunani) yang disebut juga Kitab Daniel Yunani.
Semua bab ini diterima dalam kanon Alkitab Katolik Roma, Ortodoks Timur, Ortodoks Oriental, dan Asiria. Kitab ini juga tercantum dalam Artikel VI di 39 Artikel Gereja Inggris.[1] Selain itu, sebagian besar Alkitab Protestan mengecualikan tambahan-tambahan ini sebagai apokrifa, dan hanya mempertahankan naskah-naskah sumber dalam Ibrani/Aramaik.
Tambahan-tambahan pada Kitab Daniel yaitu:
- Doa Azarya dan Lagu Pujian Ketiga Pemuda: Daniel 3:24–90 disisipkan di antara ayat 23 dan 24 (sehingga ayat 24 menjadi ayat 91) dalam kanon Protestan, tergabung dalam episode Perapian yang Menyala-nyala
- Kisah Susana dan Daniel: ditempatkan sebelum Daniel 1:1, sebagai prolog dalam manuskrip Yunani awal; sebagai bab 13 dalam Vulgata dan terjemahan saat ini
- Dewa Bel dan Naga Babel: setelah Daniel 12:13 dalam Alkitab Yunani, sebagai epilog; sebagai bab 14 dalam Vulgata dan Alkitab Katolik
Lihat pula
Referensi
- (Inggris) Christopher Booker, The Seven Basic Plots, pages 505–506
- ^ (Inggris) Article VI at episcopalian.org Diarsipkan 2007-09-28 di Wayback Machine.
Pranala luar
- (Inggris) NRSV: Prayer of Azariah
- (Inggris) NRSV: Susanna
- (Inggris) NRSV: Bel and the Dragon
- (Inggris) Old Greek and Septuagint translations and text notes from NETS Diarsipkan 2007-01-01 di Wayback Machine.
- (Inggris) An Introduction to the Books of the Apocrypha – Pages 272–293
- (Inggris) The History of the Jewish People in the Age of Jesus Christ (175 B.C.-A.D. 135): 175 B.C.-A.D. 135, Part 2 Pages 722–730
- (Inggris) An Introduction to Early Judaism – Pages 133–137
- (Inggris) The Unity of the Old English Daniel
- (Inggris) The Apocrypha and Pseudephigrapha of the Old Testament – Pages 625–664
- (Inggris) The Oxford Handbook of Biblical Studies – Pages 508–509
- (Inggris) The Shorter Books of the Apocrypha – Pages 210–241